Physics Expo 2019 sukses besar

Physics Expo 2019 sukses besar

News

Physics Expo 2019 sukses besar

Physics Expo merupakan acara tahunan Departemen Fisika yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Fisika (HIMAFI) yang tahun ini turut berpartisipasi dalam memeriahkan Dies Natalis IPB yang ke-56 dalam kegiatan Agry Symphony. Pelaksanaan acara ini dipusatkan di Auditorium FMIPA, Ruang Kuliah FEM 301 dan 302 pada tanggal 6-8 September 2019.

Gambar: Acara pembukaan Physics Expo 2019

Acara ini terdiri atas beberapa kegiatan yakni Robotic Challenge, Physics Camp, Physics Project, Jawara Fisika, Pameran Fisika, dan Physics Talk. Physics Camp dan Robotic Challenge merupakan kegiatan unggulan dimana peserta yang berpartisipasi melebihi ekspektasi penyelenggara. Acara ini sangat menarik animo peserta seJABODETABEK. Selain itu, peserta dari Majalengka dan Purwakarta turut berpartisipasi dalam acara ini. Total peserta yang berpartisipasi adalah 215 peserta yang didominasi oleh peserta Physics Camp.

Gambar: Peserta Physics Camp, Physics Expo 2019

“Robotic Challenge merupakan kegiatan yang paling diminati oleh peserta. Namun, jumlah peserta dibatasi sebanyak 30 team karena keterbatasan jumlah panitia. Ada beberapa sekolah yang bahkan meminta dibukanya pendaftaran peserta gelombang kedua dan waiting list untuk mengakomodir team yang tidak mendapatkan kesempatan untuk berkompetisi. Selain itu, ruangan yang kecil dan peralatan kit yang tidak memadai juga menjadi kendala untuk menambah jumlah peserta”, kata Ari Setiawan, Ketua Panitia Physics Expo 2019 dan mahasiswa Fisika angkatan 2016.

“Di kemudian hari, Robotic Challenge dapat dijadikan event tersendiri (bukan termasuk dalam rangkaian kegiatan Physics Expo) karena animo peserta yang cukup tinggi sehingga pihak penyelenggara dapat mengakomodir jumlah peserta yang cukup banyak”, lanjutnya.

Gambar: Semifinalis Robotic Challenge

Kegiatan baru yang diperkenalkan pada Physics Expo tahun ini adalah Physics Project. 8 team dari 8 sekolah turut berpartisipasi dalam pembuatan baterai sederhana. Namun, menurut salah satu Dosen Fisika (Mohammad Nur Indro, M.Si) bahwa penelitian sederhana membutuhkan waktu minimal 2 untuk memperoleh hasil yang maksimal yang terdiri dari kuliah dan pendampingan sehari tentang project yang akan dilaksanakan dan pelaksanaan project di hari kedua.

Gambar: Siswa yang sedang bereksperimen dalam Physics Project

Penyelenggaraan Physics Expo sangat sukses dan berlangsung dengan lancar selama 3 hari. Physics Expo dapat menjadi sarana yang sangat baik untuk memperkenalkan Fisika IPB pada masyarakat luas khususnya pelajar.